URBANCITY.CO.ID – Paramount Petals, sebuah kota mandiri seluas ±400 hektare di barat Jakarta, menggelar Groundbreaking atau peletakan batu pertama yang menandai dimulainya pembangunan fasilitas ‘Pasar Modern Paramount Petals’ dan Opening Ceremony ‘Community Club’.
Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Paramount Petals dalam mempercepat pembangunan kota mandiri secara berkesinambungan. Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan kontraktor dan konsultan, property agent, serta manajemen Paramount Land.
Paramount Petals senantiasa menunjukkan komitmen pembangunan yang signifikan dari waktu ke waktu. Sejak diperkenalkan pada akhir tahun 2021, kota mandiri di barat Jakarta ini telah mencatat berbagai milestones yang membanggakan dan menjadi bukti komitmen pembangunan.
Diawali dengan proses serahterima klaster pertama Aster, dilanjutkan dengan klaster Canna dan Gardenia secara bertahap, pembukaan fasilitas Paramount Estate Management, Bethsaida Clinic, minimarket, pembangunan Community Club, serta pembangunan akses tol langsung (direct toll access) KM 25 Jakarta-Merak yang dijadwalkan selesai pada akhir tahun 2025.
Baca Juga: Paramount Land Luncurkan Maggiore Signature, Area Komersial yang Menyatu Bersama Alam
Direktur Eksekutif Marketing & Sales Paramount Land, Chrissandy Dave menjelaskan, from masterplan to masterpiece, Paramount Petals mengadopsi segala kebaikan Kota Paramount Gading Serpong, dirancang dengan perencanaan panjang menjadi kota mandiri berkonsep ‘one stop living’ yang mengintegrasikan hunian, komersial, bisnis, dengan fasilitas lainnya.