URBANCITY.CO.ID – Berapa total hadiah yang diperebutkan di All England 2025? Pertanyaan ini menarik untuk diulas menjelang ajang bulutangkis bergengsi yang akan segera digelar. Turnamen ini, yang merupakan bagian dari level Super 1000, akan berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris, dari 11 hingga 16 Maret 2025.
Jelang dimulainya turnamen, banyak yang penasaran dengan serba-serbi All England 2025, termasuk jumlah hadiah yang bisa dibawa pulang oleh para pebulutangkis. Dengan level turnamen yang tinggi, All England 2025 menawarkan total hadiah sebesar USD 1.450.000 atau sekitar Rp23,726 miliar.
Total Hadiah
Sebagai turnamen level BWF Super 1000, All England 2025 tidak hanya memberikan poin berharga bagi para pebulutangkis, tetapi juga hadiah yang sangat menggiurkan.
Para Pebulutangkis Top Indonesia Ambil Bagian
Bergengsinya ajang ini menarik perhatian pebulutangkis top Indonesia. Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie, yang berstatus juara bertahan, siap menunjukkan kemampuannya. Selain itu, ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, juga berstatus juara bertahan di All England 2025. Jika mereka berhasil mempertahankan gelar, ini akan menjadi hattrick juara bagi mereka.
Baca juga : Jonatan Christie Siap Pertahankan Juara All England
Kini, semua mata tertuju pada All England 2025 yang akan dimulai besok, Selasa, 11 Maret 2025. Siapakah yang akan keluar sebagai juara di turnamen bergengsi ini?
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS