Sinar Mas Land (SML) kembali meluncurkan program penjualan nasional (national sales) Kamis (22/2/2024), guna menggenjot penjualan 2024. Program bertajuk Infinite Living itu berlangsung sampai akhir tahun ini. Sebagaimana diketahui PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE)-SML menargetkan marketing sales Rp9,5 triliun tahun ini, sama dengan realisasi marketing sales tahun lalu.
“Melihat pertumbuhan ekonomi tahun 2023 ditambah dukungan insentif (free PPN yang dilansir) pemerintah (sejak November 2023) yang berlaku sampai 31 Desember 2024, kami sangat optimistis tahun ini dapat mencapai target itu, salah satunya melalui program Infinite Living,” kata Hermawan Wijaya, Direktur BSDE, seperti dikutip keterangan tertulis SML pada hari yang sama.
Melalui program Infinite Living BSDE menjajakan sekitar 1.400 unit properti berupa rumah tapak, apartemen, kaveling siap bangun, ruko, dan kios yang tersebar di berbagai lokasi di Indonesia. Antara lain di BSD City dan Taman Banjar Wijaya di Tangerang, apartemen The Elements, Southgate, dan Aerium di Jakarta, Kota Wisata dan Legenda Wisata di Jalan Alternatif Cibubur (Bogor), Wisata Bukit Mas dan Klaska Residence di Surabaya, Nuvasa Bay di Batam, serta Grand City Balikpapan di Balikpapan.
Herry Hendarta, Deputy Group CEO Strategic Development & Assets Sinar Mas Land, menyebutkan, dari 1.400 unit properti yang ditawarkan, 60 persennya bisa dibeli dengan memanfaatkan insentif free PPN yang diberikan pemerintah hingga sebesar Rp220 juta/unit.
Baca juga: Penghujung 2023 Penjualan Rumah Melesat