URBANCITY.CO.ID – Pebulutangkis muda Indonesia, Alwi Farhan, tampil menggila di babak awal Badminton Asia Championships (BAC) 2025. Berstatus non-unggulan dan berperingkat 37 dunia, Alwi sukses menumbangkan pemain tunggal putra peringkat 11 dunia asal China, Weng Hong Yang, dalam dua gim langsung dengan skor meyakinkan 21-9, 21-14.
Penampilan agresif dengan pertahanan solid menjadi kunci kemenangan Alwi, yang sekaligus membawanya ke babak 16 besar turnamen bergengsi tersebut.
Selain Alwi, Indonesia juga meloloskan sejumlah wakil lainnya. Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, dan Komang Ayu turut memastikan tiket ke babak selanjutnya.
Baca juga : Gregoria Melenggang ke 16 Besar BAC 2025 Usai Tumbangkan Wakil Taiwan Hanya dalam 31 Menit
Gregoria tampil dominan saat menghadapi tunggal putri Taiwan, Huang Hyu Sun. Pebulutangkis nomor satu Indonesia itu menang tanpa banyak kesulitan dengan skor 21-12, 21-16.
Komang Ayu juga mencatatkan kemenangan penting atas wakil Malaysia, Wong Ling Ching, dan berhak melangkah ke babak 16 besar.
Sementara itu, langkah Putri KW harus terhenti setelah ditumbangkan unggulan teratas dari China, Wang Zhi Yi.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS