Tottenham sempat mengancam lewat serangan balik Son Heung-min di menit ke-78, tetapi bola hanya menghantam tiang. Dua menit kemudian, Liverpool mengunci kemenangan dengan gol sundulan Virgil van Dijk setelah menerima sepak pojok dari Alexis Mac Allister.
Baca juga : Tottenham Kandaskan Brentford 2-0 Akhiri Puasa Kemenangan
Kemenangan ini mengantar Liverpool ke final Carabao Cup, di mana mereka akan menghadapi Newcastle United pada 16 Maret 2025.
Susunan Pemain
Liverpool: Kelleher; Bradley, Konaté, Van Dijk (Quansah 87′), Robertson; Gravenberch, Jones (Mac Allister 72′), Szoboszlai; Salah (Elliott 82′), Núñez (Jota 72′), Gakpo (Díaz 82′).
Tottenham: Kinsky; Gray, Danso, Davies (Moore 82′), Spence; Bentancur, Bissouma (Porro 57′), Sarr (Bergvall 57′); Kulusevski, Richarlison (Tel 46′), Son.