URBANCITY.CO.ID – Tahun ini managemen Citra Swarna Group (CSG) menetapkan perolehan pendapatan Rp1,7 triliun dibanding 2022 yang tercatat Rp900 miliaran.
Target itu akan dicapai melalui perluasan pengembangan proyek berjalan dan penambahan proyek baru. Di tahun ini pula Citra Swarna Group mengusung tagline menjadi developer berskala nasional.
Hal ini dinyatakan Victor Yap, CEO Citra Swarna Group, saat rapat kerja perusahaan di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Selatan, pekan lalu, sebagaimana dikutip keterangan resmi Citra Swarna, Jum’at (19/1/2024).
Rapat kerja dilakukan untuk me-review kinerja perusahaan selama 2023 dan menetapkan target 2024. Victor berbicara didampingi Felicia Simon, Direktur Sales & Marketing Citra Swarna Group, yang juga mantan mortgage banker di bank swasta terbesar di Indonesia.
Baca Juga: Citra Swarna Group Akuisisi Dharmawangsa Hills Bogor, Kembangkan Hunian Bernuansa Alam
Tahun 2023 pendapatan Citra Swarna Group meningkat 39 persen. Dari target Rp600-an miliar ternyata realisasinya Rp900-an miliar.
“Tahun ini kita harus lebih ektra semangat dan kerja keras mencapai target pendapatan Rp1,7 triliun,” katanya.
Karena target pendapatan 2024 dipatok lebih tinggi, belanja modal atau capital expenditure (capex) yang disediakan pun lebih besar.
Sumber pendapatan terbesar masih dari proyek landed residential, baik yang sedang berjalan maupun yang baru. Tahun ini Victor berharap bisa menambah tiga proyek baru dan mengakuisisi proyek-proyek yang dianggap potensial.
“Kita ekspansi ke Medan, Bogor, Palembang, Balikpapan, ditambah satu di Jabodetabek, karena Citra Swarna Group menjadi developer nasional” jelasnya.