URBANCITY.CO.ID – Dalam upaya meningkatkan pertumbuhan dan daya saing UMKM, terutama yang fokus pada wastra, pemerintah saat ini sedang berupaya untuk memberikan dukungan agar mereka dapat lebih aktif berkontribusi terhadap perekonomian.
Salah satu bentuk dukungan ini adalah dengan memudahkan proses perizinan usaha. Hal ini diungkapkan dalam acara Forum Digitalk yang bertema “Izin Usaha Lancar, UMKM Wastra Berdaya Saing” yang diselenggarakan oleh Direktorat Informasi dan Komunikasi Perekonomian dan Maritim (IKPM), Direktorat Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) di Novotel Hotel, Sumatra Selatan.
Dalam sambutan yang dibacakan oleh Direktur IKPM Kementerian Kominfo, Septriana Tangkary, yang mewakili Ketua Bidang Promosi dan Humas Dekranas, Dina Budi Arie, dijelaskan bahwa Dekranas bekerjasama dengan Kominfo untuk memberikan dukungan kepada pelaku UMKM wastra di berbagai daerah agar terus berkarya dan berinovasi.
Baca Juga: LPS Koperasi Mendesak Dibentuk, Kemenkop UKM: Lindungi Hak-Hak Anggota
Septriana menyebutkan bahwa wastra, seperti tenun, songket, dan batik, merupakan warisan budaya yang dapat dikembangkan oleh UMKM dan perempuan. Data dari Kementerian Perindustrian tahun 2023 menargetkan ekspor batik mencapai 100 juta dolar dan terus tumbuh seiring dengan meningkatnya akses digital.
“Dengan wastra Indonesia seperti tenun, songket, batik, kita bisa melihat karya-karya anak bangsa. Juga melihat bahwa perempuan memegang peranan penting dalam pengembangan ekonomi masyarakat, yang sebagian besar merupakan pelaku UMKM,” kata Septriana.