“Hal ini menunjukkan dukungan kuat dari asosiasi untuk mendorong perluasan akses pemasaran produk perhiasan,” ungkapnya.
Keikutsertaan IKM dalam pameran ini memberikan peluang untuk berjejaring, berbagi pengalaman, dan meningkatkan daya saing di pasar nasional maupun internasional.
Reny Meilany, Direktur Industri Aneka, menambahkan bahwa pihaknya terus melakukan berbagai upaya untuk pertumbuhan industri perhiasan nasional.
“Kami berkomitmen untuk terus mendorong ekspansi industri perhiasan nasional melalui partisipasi pameran, program e-smart IKM, dan bimbingan teknis,” ujarnya.
Pameran ini akan menampilkan berbagai produk perhiasan dengan desain terkini, termasuk emas, perak, mutiara, berlian, dan kerajinan halus lainnya.
“Saya berharap acara ini tidak hanya menjadi ajang promosi dan transaksi bisnis, tetapi juga dapat menginspirasi kita semua untuk lebih mendukung para perajin lokal dan mengapresiasi keberagaman budaya Indonesia,” tutup Reny. (*)
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS