Model CB150X juga ditampilkan sebagai motor sport adventure touring 150cc pertama di Indonesia dengan nuansa tampilan Big Bike. Dua model untuk jalanan aspal itu disempurnakan oleh CRF250L dan CRF250R yang disematkan livery AHRT.
Baca Juga: FIFGROUP Kembali Sponsori Pameran Sepeda Motor 2023
Pada zona Urban, AHM menghadirkan motor-motor yang asyik digunakan di daerah perkotaan, mulai dari deretan motor matic seperti Honda BeAT dan Honda Vario 125.
“Bagi para pecinta Bigbike, pada zona ini terdapat dua produk yang menyempurnakan gaya hidup melalui produk CB650R yang ditemani Rebel,” paparnya.
Pada zona Big Scooter, booth AHM menghadirkan deretan mesin 160 cc (Vario 160, PCX 160, dan ADV160). AHM juga ingin memberikan inspirasi para pecinta modifikasi dalam menghadirkan motor impian dengan menghadirkan Honda PCX 160 bergaya futuristik.
Zona EV dipajang sebagai etalase masa depan moda transportasi elektrik yang menampilkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 E: Plus serta model
“Honda SC e: Concept yang sebelumnya dipamerkan di Japan Mobility Show dan Esposizione Internazionale Ciclo Motorciclo e Accesori (EICMA) tahun lalu,” ungkap Octavianus Dwi mengingatkan.
Baca Juga: IIMS 2024 Resmi Dibuka, Ini Daftar Merek Peserta Pameran
Menurutnya, pada gelaran IIMS tahun ini, booth AHM juga menghadirkan area yang interaktif lainnya seperti Cari_aman Corner yang memberikan pengalaman para pengunjung dalam belajar safety riding menggunakan Honda Riding Trainer (HRT).
Selain itu juga terdapat Photo Corner Experience yang dapat dimanfaatkan oleh para pengunjung foto bersama New Honda Stylo 160 sesuai dengan ekspresi gaya yang disukai.