Baca Juga: Dukung Digitalisasi UMKM, BNI Bangun Sinergi dengan Amartha
Fintech lending memiliki beberapa keunggulan, di antaranya; prosesnya cepat dan sederhana, menjadi solusi bagi masyarakat yang kesulitan mendapatkan pinjaman dari perbankan tradisional, dan tidak terlalu mempertimbangkan jaminan, tetapi tetap mempertimbangkan kelayakan kredit.
Cara kerja fintech lending mencakup, pertama: Peminjam dan pemberi pinjaman mendaftar akun di aplikasi fintech lending; Kedua, peminjam mengajukan pinjaman.
Ketiga, fintech lending menganalisis kelayakan peminjam dan menetapkan tingkat risiko; Keempat, peminjam yang terpilih akan mendapatkan pinjaman dan informasi profil dan tingkat risikonya; Kelima, pemberi pinjaman menganalisis profil peminjam.
Keenam, pemberi pinjaman yang setuju akan memberikan pinjaman kepada peminjam yang dipilih; Ketujuh, peminjam wajib mengembalikan pinjaman pokok dan imbal hasil kepada fintech lending; dan Kedelapan, pemilik dana akan menerima pengembalian dana dari aplikasi fintech lending.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS