Sebagai bagian dari strategi elektrifikasi bertahap, Honda telah memperkenalkan teknologi hybrid e:HEV melalui model-model seperti Honda CR-V e:HEVdan Honda Accord e:HEV.
Selain itu, Honda juga menawarkan Comprehensive After-Sales Service yang mencakup garansi sistem EV dan baterai bertegangan tinggi hingga 8 tahun atau 160.000 km, serta garansi komponen baterai 12V dan ban selama 180 hari atau 10.000 km.
Baca Juga: Skutik Fashionable New Honda Stylo 160 Pikat Pengunjung IIMS 2024
Untuk mendukung ekosistem elektrifikasi, Honda memperkuat infrastruktur dengan menghadirkan fasilitas mobil listrik di enam diler utama di Jakarta, Cikarang, Bandung, Semarang, Surabaya, dan Samarinda. Fasilitas ini mencakup stasiun pengisian daya, unit display, serta peralatan khusus untuk perbaikan kendaraan listrik.
“Kami ingin memastikan bahwa konsumen tidak hanya membeli kendaraan, tetapi juga mendapatkan pengalaman berkendara yang aman dan bebas khawatir,” tegas Billy.
Dengan lebih dari 150 diler resmi di Indonesia, Honda telah melengkapi layanan resmi mereka dengan pelatihan teknisi khusus kendaraan listrik, menjamin kualitas pelayanan terbaik bagi para konsumen.
Honda Electrified Experience tidak hanya sekadar inovasi produk, tetapi juga komitmen jangka panjang Honda dalam menciptakan masa depan mobilitas yang lebih berkelanjutan.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS