Sementara Tim Uber Indonesia berisi kombinasi pemain senior dan pemain-pemain muda. Mereka yakni Gregoria Mariska Tunjung, Ester Nurumi Tri Wardoyo, Komang Ayu Cahya Dewi, dan Ruzana untuk tunggal putri, serta Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, dan Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose di ganda putri.
Fadil menambahkan, Piala Thomas & Uber adalah lambang supremasi ajang bulu tangkis beregu putra dan putri dunia. Mengembalikan dua piala tersebut ke Tanah Air, lanjut dia, adalah impian seluruh masyarakat Indonesia.
“Jadi mari kita mencurahkan seluruh kekuatan, tenaga dan kemampuan untuk mewujudkan cita-cita ini. Berikan yang terbaik, semangat pantang menyerah, daya juang dan jangan gentar. Ayo harumkan Merah-Putih karena #KitaIndonesia,” pungkas Fadil.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS