Baca juga: Oktober 2024 Penyaluran Kredit Properti Menurun
Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) langsung pada November 2024 diprediksi berdampak positif bagi ekonomi lokal. Terutama melalui peningkatan konsumsi dan aktivitas di sektor-sektor seperti UMKM, transportasi, percetakan, akomodasi, makanan, dan hiburan.
Namun, terhadap ekonomi secara nasional, dampak PILKADA diperkirakan tidak signifikan seperti pilpres. PILKADA juga meningkatkan permintaan kredit, namun tidak signifikan dan bersifat musiman.
Karena itu semua, optimisme perbankan memandang kinerjanya pada triwulan IV merosot. Tercermin dari Indeks Ekspektasi Kinerja (IEK) triwulan IV sebesar 81, menurun dibanding 86 pada triwulan III.
Dari empat komponen pembentuk IEK (kredit, DPK, keuntungan, dan modal), hanya indeks kredit yang meningkat dari 90 menjadi 92.
Sedangkan indeks DPK, keuntungan, dan modal melorot masing-masing dari 90 menjadi 77, dari 81 menjadi 75, dan dari 85 menjadi 80.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS