URBANCITY.CO.ID – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kinerja industri secara optimal di tengah tantangan efisiensi saat ini.
Salah satu langkah yang diambil adalah melalui penerapan operational excellence, yang bertujuan untuk menjalankan organisasi dengan produktif, efisien, dan berkualitas tinggi. Hal ini diharapkan dapat memastikan setiap proses dalam organisasi berjalan tanpa pemborosan dan memberikan nilai maksimal.
“Dalam mengakselerasi program pengembangan jasa industri, kami aktif membangun kolaborasi dengan para stakeholder, seperti dengan PT SSCX International yang bergerak dalam konsultansi operational excellence,” ungkap Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Kemenperin, Andi Rizaldi, dalam keterangan resminya di Jakarta, Sabtu, 15 Maret 2025.
Kemudian, sambungnya, productivity improvement yang telah memiliki pengalaman selama 20 tahun dengan berbagai proyek dan aktivitas serta klien di berbagai sektor di Indonesia.
Baca Juga: Kemenperin Terbitkan Sertifikat TKDN untuk 20 Produk Apple
Beberapa waktu lalu, BSKJI bersama PT SSCX International mengadakan webinar yang membahas operational excellence.
Webinar ini bertujuan untuk memperkenalkan layanan tersebut sebagai instrumen penting dalam menjaga produktivitas di masa efisiensi, serta untuk meningkatkan kontribusi jasa industri terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.
Webinar yang mengusung tema “Produktif dalam Efisiensi melalui Operational Excellence guna Menjaga dan Meningkatkan Kontribusi Jasa Industri dalam Pertumbuhan Ekonomi Nasional” ini juga bertujuan untuk menumbuhkan budaya operational excellence dan membangun semangat berbagi dalam implementasinya.