URBANCITY.CO.ID – Mandalika Grand Prix Association (MGPA) tengah mempersiapkan diri untuk menyambut GT World Challenge Asia 2025 yang akan digelar pada 9-11 Mei 2025.
Salah satu langkah penting yang diambil adalah mengadakan pelatihan keselamatan bagi marshal dan racing committee di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok Tengah, NTB.
Pelatihan ini melibatkan sejumlah tenaga ahli, termasuk 5 Chief Rescue & Recovery Marshal, 6 Chief Track Maintenance, 7 anggota Racing Committee, dan 20 Chief Sector Marshal.
Mereka mendapatkan pelatihan dari Taqwa Suryo Swasono yang membahas aspek keselamatan dan teknis, serta Michael Andries yang memberikan pelatihan otomotif. Program pelatihan ini dibagi menjadi dua sesi, yaitu In-Class Training dan Field Training.
Baca Juga: Triwulan III Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua, Mandalika, dan Golo Mori Tumbuh Signifikan
Pada sesi In-Class Training, para peserta mempelajari berbagai hal penting, seperti regulasi nasional balap mobil, prosedur evakuasi kendaraan, penggunaan alat komunikasi, arti bendera balap, dan teknik pemadaman api pada kendaraan yang terbakar. Sementara itu, sesi Field Training lebih fokus pada simulasi evakuasi pembalap saat terjadi insiden di lintasan.
Seluruh marshal yang terlibat dalam pelatihan ini merupakan tenaga kerja lokal, sebagai wujud komitmen MGPA untuk memberdayakan masyarakat sekitar.
Selain itu, MGPA juga berkolaborasi dengan Tim Medis RSUD Provinsi NTB dan Tim Ekstrikasi Basarnas Mataram untuk memperkuat persiapan dalam aspek Rescue & Recovery selama perlombaan.