Pada September 2024 surplusnya tercatat USD3,23 miliar, Agustus 2024 USD2,90 miliar, Juli USD0,47 miliar, Juni USD2,39 miliar, Mei USD2,93 miliar, dan April USD2,72 miliar.
Dengan surplus pada November 2024 itu, neraca perdagangan Indonesia mencatat surplus selama 55 bulan berturut-turut sejak Mei 2020.
Surplus neraca perdagangan menunjukkan ekspor lebih tinggi daripada impor, bergairahnya manufaktur ekspor di dalam negeri, dan lazimnya meningkatkan cadangan devisa dan memperkuat nilai tukar mata uang sebuah negara.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS