URBANCITY.CO.ID – Paramount Land, pengembang kota mandiri Paramount Petals, melakukan serah terima perdana ruko ‘Calico Square’ sebanyak 34 unit kepada konsumen. Unit-unit ruko Calico Square telah terjual habis beberapa waktu lalu, dan sekarang sudah mulai melakukan serah terima secara bertahap kepada konsumen.
Direktur Paramount Land, Norman Daulay, menerangkan ruko Calico Square terjual habis karena kebutuhan masyarakat akan produk komersial terus tumbuh sejalan kebutuhan rumah tapak.
“Properti komersial berupa ruko di Tangerang dan sekitarnya memiliki investasi yang prospektif. Ini karena perkembangan penduduk di kawasan Tangerang paling tinggi di Jabodetabek seiring dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang tinggi. Secara bisnis, ruko komersial di Paramount Petals memiliki prospek yang potensial di masa mendatang karena mempunyai target konsumen yang besar dan menjanjikan sebagai aset investasi,” kata Norman Daulay dalam keterangannya, Rabu (23/10/2024).
Seremoni serah terima ruko Calico Square di Paramount Petals dilakukan pada Selasa (22/10/2024) kemarin. Sesuai dengan komitmen Paramount Petals sejak awal kepada konsumen, di antaranya yaitu serah terima unit ruko sesuai dengan waktu yang telah dijanjikan dan menghadirkan kualitas terbaik.
Hingga saat ini hunian di Paramount Petals telah terbangun lebih dari 1.000 unit dan telah dihuni lebih dari 400 kepala keluarga, yaitu di klaster Aster, Canna dan Gardenia.