PLN Icon Plus mendukung penuh kolaborasi ini, dengan menampilkan berbagai produk digital yang manfaatkan teknologi terkini untuk terus berinovasi memberikan kemudahan bagi masyarakat Indonesia, menghadirkan Surveillance Security Systems dan IP PABX (System Contact Center Advanced) sebagai salah satu produk unggulan di boothnya, tim PLN Icon Plus sigap dalam menjawab berbagai pertanyaan dan memberikan penjelasan mengenai keunggulan produk kepada para peserta Local Government Blockchain Forum & Festival 2024.
Baca Juga: Merapat ke Diaspora Indonesia, wondr by BNI Hadir di Indonesia Week Hong Kong 2024
Direktur Utama PLN Icon Plus Ari Rahmat Indra Cahyadi yang hadir sebagai salah satu tamu VIP di Local Government Blockchain Forum & Festival 2024, menyempatkan untuk meninjau booth PLN Icon Plus secara langsung sebelum acara resmi dibuka dan memberikan dukungan serta arahan kepada tim PLN Icon Plus dalam memberikan informasi terkait produk-produk yang ditampilkan pada kesempatan tersebut.
“PLN Icon Plus terus berinovasi demi mendukung proses perubahan teknologi pada masa depan digital, untuk itu kami sangat terbuka untuk bekerjasama dengan berbagai pihak,” ujar Ari Rahmat Indra Cahyadi.
General Manager PLN Icon Plus Regional Jawa Barat Wuri Yulianto menyatakan, PLN icon Plus merupakan lini bisnis beyond Kwh dari PLN Grup yang memposisikan diri sebagai penyedia solusi ICT, sehingga produk-produk yang ditawarkan pasti akan erat kaitannya dengan teknologi digitalisasi.
Baca Juga: PLN Icon Plus Perkuat Strategi Pemasaran ICONNET di Jawa Timur