PLN Icon Plus Jaga Keandalan Jaringan Selama Libur Lebaran

Jaga Keandalan
Petugas PLN Icon Plus Jabar lakukan merapihkan kabel fiber optik, dalam rangka menjaga keandalan pasokan. (Foto: Urbancity.co.id/Pool/ Dok.PLN Icon Plus SBU Jabar)

URBANCITY.CO.ID – PLN Icon Plus jaga keandalan jaringan selama libur Lebaran 2024. PLN Icon Plus SBU Regiona Jawa Barat dalam rangka Siaga Idul Fitri 1445 H tahun 2024 melaksanakan Siaga Nasional untuk mendukung pengamanan jaringan dan pasokan katenagalistrikan PT PLN (Persero) pada tanggal 3 – 19 April 2024.

Demi menjaga keandalan jaringan, selama proses Siaga Iedul Fitri 1445 H tersebut Iconplus berupaya terus menjaga kinerja dan optimalisasi layanan dan jaringan komunikasi data, salah satu dengan kegiatan patroli dan perapihan jaringan.

Salah satu kegiatan dilaksanakan di Kecamatan Cipatat, kabupaten Bandung, Tim Pemeliharaan melaksanakan perapihan kabel Fiber Optik.

Sesuai dengan arahan General Manager PLN Icon Plus SBU Regional Jawa Barat Wahyu Toni Hermawan, bahwa selama libur Lebaran 2024 ini berfokus menjaga jaringan telekomunikasi agar aman dan handal.

Baca Juga: Rest Area Ini Banyak Disinggahi Pemudik

“Dengan dilakukannya patroli, apabila ditemukan kabel Fiber Optik yang tidak rapi atau mengandong terlalu rendah akan segera dilakukan perapihan dan penataan agar potensi bahaya dapat dicegah,” jelas Wahyu Toni.

Adanya kegiatan perapihan yang terus dilakukan ini, tambah Wahyu Toni, diharapkan dapat meningkatkan keandalan jaringan dan layanan serta dapat meningkatkan aspek keamanan, menjaga estetika dan kerapihan lingkungan dengan tetap memperhatikan aspek keselamatan dan kesehatan kerja (K3).

Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS

 

Related Posts

Add New Playlist

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?