Dalam kesempatan itu, Reza berpesan agar tim syia’ar Tanur senantiasa menekadkan diri untuk menjadi seorang ‘Mujahid Baitullah’ demi menggapai ridho Allah SWT.
Sebab, mengajak masyarakat untuk segara menjalankan ibadah umroh dan haji merupakan sebuah pekerjaan mulia. Dimana sejak ribuan tahun silam, Rosulullah Muhammad SAW juga telah melakukan pekerjaan itu.
Dengan begitu, aktivitas syi’ar ibadah umroh dan haji bersama Tanur Muthmainnah Tour akan dicatat sebabagi amal shalih (baik) yang akan menjadi bekal di kehidupan akhirat kelak. “Itulah akhir dari tujuan hidup seseorang,” ucapnya mengingatkan.
Baca Juga: Kemenag Imbau Masyarakat Tidak Gunakan Visa Ziarah untuk Berhaji
Caranya, mengembalikan syi’ar sebagaimana yang dilakukan oleh Rosulullah SAW, yaitu dengan menanamkan motivasi umrah dan haji semata-mata untuk ibadah dan mengharap ridho Allah SWT. “Ini syi’ar murni sesuai janji Allah, yang disampaikan oleh Rasulullah SAW,” imbuh Reza.
Ia berharap, melalui syi’ar yang sesuai tuntunan Rasullah SWA dapat mengikis tren pada sebagian masyarakat, bahwa ibadah umrah dan haji hanya sebuah kultur sosial sekaligus pembuktian status kemapanan seseorang.
“kita para mujahid bukan calo hotel dan pesawat terbang. Sukses umroh dan haji bukan dengan fasilitas berlebih tetapi karena keimananan dan ketaqwaan terhadap Allah SWT yang semakin bertambah,” tegasnya.
Sementara itu, Reza juga meminta agar pemerintah terus memberikan dukungan terhadap perkembangan serta kemajuan bisnis travel umroh dan haji secara nasional.