”Saya berharap kegiatan ini dapat menginspirasi semua pihak untuk bersama-sama meningkatkan pemahaman aman berlalu lintas dengan cara yang lebih menyenangkan serta dapat menekan angka kecelakaan,” tutur Charles.
Baca Juga: BNI Java Jazz Festival 2024 Ikut Berkontribusi Memacu Roda Perekonomian Dalam Negeri
Peserta yang mengikuti kegiatan ini juga berkesempatan mendapatkan merchandise menarik, seperti helm, jaket, jas hujan, dan beragam hadiah menarik lainnya.
“Permainannya seru, saya juga lebih mudah memahami materi yang disampaikan karena proses penyampaiannya dengan cara yang lebih menyenangkan dan sederhana. Menurut saya, kegiatan seperti ini bisa menjadi inspirasi untuk memberikan pembelajaran dengan cara yang lebih menarik dibandingkan dengan sosialisasi melalui webinar yang menurut saya terlalu membosankan,” tutur Siagian, salah satu peserta kegiatan di booth FABL.
Selain kuis, dalam kegiatan di booth tersebut masyarakat juga bisa menjajal permainan dart games dan puzzle. Kegiatan ini juga menawarkan beragam hadiah menarik, sehingga kegiatan ini menjadi cara asyik dan seru untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya keamanan dan keselamatan dalam berkendara. (***)