Baca Juga: Telkom Tantang Mahasiswa Bikin Proyek ESG, Ini Dia Jawaranya
Kegiatan tersebut antara lain; Seminar yang digelar Fakultas Hukum dengan tema “Pentingnya Pemahaman Perlindungan Dibidang Kekayaan Intelektual Bagi Akademisi” pada Sabtu, 18 Mei 2024. Kemudian Fakultas Farmasi dan Ilmu Kesehatan yang menggelar seminar bertajuk “Peluang dan Tantangan Kemandirian Farmasi di Indonesia” yang digelar secara daring pada Minggu, 26 Mei 2024.
Kegiatan seminar wirausaha dan investasi yang digelar Fakultas Ekonomi dengan tema “Peluang dan Tantangan Wirausaha serta Investasi Menuju Generasi Emas” bekerjasama dengan perbankan yang digelar pada Kamis, 6 Juni 2024. Kegiatan seminar yang digelar Fakultas Pertanian dengan tema “Budidaya Anggur Skala Universitas” bekerjsama dengan ASPAI yang digelar pada Jumat, 7 Juni 2024.
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik menggelar ajang “Debat Mahasiswa” dengan tema “Arah Demokrasi Pasca Pilpres 2024: Sebuah Tantangan” yang dilangsungkan pada Sabtu, 8 Juni 2024. Kemudian Fakultas Agama Islam yang menggelar kegiatan pelatihan Public Speaking dengan tema “Etika berkomunikasi dalam Dunia Pendidikan dan Agama” yang digelar pada Sabtu, 8 Juni 2024.
Baca Juga: Fikom UIC Gelar Communication Day Vol 2, Meriah dan Berkualitas
Sementara Fakultas Ilmu Komunikasi menggelar Pekan Kreatifitas Design Grafis berupa Lomba Design Grafis dengan tema Milad UIC ke 68. Selain itu di milad ke 68 ini juga digelar ajang Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Universitas Ibnu Chaldun Jakarta dengan tema “Bersinergi Membangun Negeri Menuju Indonesia Mandiri,”.






