URBANCITY.CO.ID – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk secara resmi mengumumkan pembentukan tim voli putri profesional, menjelang Proliga 2024, kompetisi voli terbesar di Indonesia.
Tim yang terdiri dari atlet-atlet berbakat ini diberi nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Mereka telah dipersiapkan melalui seleksi ketat dan pelatihan intensif untuk menghadapi tantangan di salah satu liga voli paling prestisius di Indonesia.
Direktur Kepatuhan dan SDM Bank Mandiri selaku Tim Manager Agus Dwi Handaya mengatakan, pembentukan JLM ditujukan menjadi talent center pemain voli putri Indonesia.
Ia menyebut, semua anggota JLM juga dipilih dari para pemain muda agar memiliki jiwa profesionalisme dan karakter yang kuat untuk berprestasi di kancah lokal dan internasional membawa nama baik Indonesia.
Penggunaan nama Livin’ juga merepresentasikan semangat young and bold. Pembentukan tim ini merupakan wujud komitmen Bank Mandiri sebagai BUMN untuk berpartisipasi dan berkontribusi dalam pengembangan olahraga Indonesia, khususnya olahraga bola voli putri.
Selain itu, juga menjadi bagian dari program wellbeing dan pengembangan srikandi SDM di Bank Mandiri sejalan dengan program pengembangan SDM dari Kementerian BUMN.
“Kami percaya bahwa olahraga adalah salah satu cara terbaik untuk membangun karakter dan kerjasama tim. Melalui tim voli Bank Mandiri, kami ingin menunjukkan komitmen kami terhadap pengembangan bakat dan olahraga di Indonesia,” ujar Agus, dikutip Urbancity.co.id, Minggu, 21 April 2023.
Agus menyambut antusias Proliga 2024 dan meyakini, JLM akan memberikan performa terbaik untuk para penggemar voli di seluruh Indonesia.