“Tentunya kebutuhan produk perbankan di Universitas Trisakti ini sangat besar. Kita tidak hanya berbicara mahasiswa tetapi juga akademika, dosen, karyawan universitas, hingga pelaku UMKM di lingkungan Universitas. Kami memiliki produk yang lengkap dengan berbagai solusi digital yang andal,” katanya.
*Kerja sama Eksisting BNI Universitas Trisakti*
Adapun, BNI memiliki enam program yang dapat segera dimanfaatkan oleh seluruh keluarga besar Universitas Trisaksi. Pertama, BNI Fleksi Pascasarjana yang merupakan fasilitas kredit konsumer tanpa agunan yang digunakan untuk biaya pendidikan khusus untuk mahasiswa program pascasarjana Universitas Trisakti yang telah berpayroll di BNI.
Kedua, program promo cicilan 0% tenor 3 dan 6 bulan untuk pembayaran pendidikan di Universitas Trisakti menggunakan kartukKredit BNI. Ketiga, program payung akuisisi new CIF di event atau aktivitas lapangan .
Keempat dan kelima program buka tabungan cukup selfie dan aktivasi BNI Mobile Banking, di mana terdapat bonus OVO dan Linkaja hingga Rp200 ribu.
Keenam ialah program TAJIR atau Teman Nabung Jadi Reward. Dalam program ini setiap nasabah yang dapat mengajak temannya untuk membuka tabungan di BNI akan mendapat reward sampai dengan Rp25 juta.
Ketujuh atau terakhir adalah program BNI Mobile Banking, di mana setiap nasabah yang telah mengaktifkan mobile banking akan mendapatkan reward 1000 poin.
“Dengan adanya outlet tematik di sini tentu akan semakin melengkapi seluruh program kerja sama antara BNI dengan Trisakti,” pungkasnya.