Baca Juga: Selama 2015-2024 Kemenhub Bangun 157 Infrastruktur Transportasi Darat
Selain itu, Menhub Dudy memastikan bahwa sarana dan prasarana di Terminal Giwangan siap menyambut pemudik lebaran 2025, mengingat terminal ini diprediksi akan menjadi salah satu yang terpadat pada saat itu.
Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Menhub juga meninjau Stasiun Tugu Yogyakarta setelah terjadinya kebakaran pada tiga gerbong kereta api cadangan yang terparkir di sana.
Ia menekankan pentingnya aspek keselamatan dan keamanan penumpang, serta berjanji akan melakukan evaluasi internal terkait insiden kebakaran tersebut.
“Untuk gerbong yang terbakar kami upayakan penggantinya segera dan ini menjadi pelajaran bagi kami untuk meningkatkan keselamatan dan keamanan,” tambah Menhub. (*)
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS