URBANCITY.CO.ID – Persib Bandung menunjukkan ketangguhan luar biasa dengan meraih kemenangan tipis 1-0 atas tuan rumah PSIS Semarang dalam pekan ke-22 BRI Liga 1 2024/2025. Pertandingan yang berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, pada Minggu (9/2/2025) malam WIB ini menjadi bukti kekuatan Maung Bandung meski harus bermain dengan sepuluh pemain.
Di awal laga, PSIS memberikan ancaman serius kepada Persib. Tendangan keras Gali Freitas pada menit ketiga hampir saja membobol gawang Persib, namun bola hanya membentur tiang. Persib tidak tinggal diam dan mulai memberikan tekanan. Pada menit ke-35, Beckham Putra melepaskan sepakan yang sayangnya masih bisa diselamatkan kiper PSIS, Syahrul Trisna.
Keberuntungan berpihak pada Persib saat mereka berhasil membuka keunggulan pada menit ke-36. Nick Kuipers, yang menerima umpan sepak pojok dari Zalnando, menanduk bola dengan sempurna dan menggetarkan gawang PSIS.
Baca juga : Bali United Bangkit, Benamkan PSS Sleman 2-1 di Stadion Manahan, Pada Lanjutan Liga 1
Namun, situasi sulit menghampiri Persib ketika gelandang Mateo Kocijan menerima kartu merah pada menit ke-41 setelah mendapatkan kartu kuning kedua. Meskipun bermain dengan sepuluh pemain, Persib menunjukkan disiplin yang luar biasa di babak kedua, menahan gempuran PSIS yang terus berusaha mencari gol penyama.
Dengan kemenangan ini, Persib Bandung semakin nyaman di puncak klasemen BRI Liga 1, mengumpulkan 49 poin dari 22 pertandingan, hasil dari 14 kemenangan, tujuh kali seri, dan hanya satu kekalahan. Mereka unggul tujuh poin dari pesaing terdekat, Dewa United.