URBANCITY.CO.ID – PT Pertamina (Persero) menunjukkan komitmennya dalam mendukung swasembada energi yang sejalan dengan Asta Cita pemerintah. Dalam kunjungan kerja ke area Kamojang, Bandung, Komisaris Utama Pertamina, Mochamad Iriawan, menegaskan pentingnya pengembangan sumber energi di Indonesia.
“Saya merasa bangga bisa melihat langsung satu tempat yang berkontribusi bagi Indonesia dalam mendukung swasembada energi. Ini bagian dari semangat Asta Cita, mewujudkan swasembada energi,” ungkap Iriawan pada 14 Maret 2025.
Direktur Utama Pertamina, Simon Aloysius Mantiri, menambahkan bahwa Indonesia memiliki potensi geothermal terbesar kedua di dunia.
Ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama mendorong pengembangan geothermal. “Sesuai Asta Cita Pemerintah, salah satunya adalah mengembangkan aspek Geothermal,” ujarnya.
Baca Juga: Kilang Pertamina Internasional Targetkan Dekarbonisasi 430 Ribu Ton CO2
Sementara itu, Direktur Utama Pertamina New & Renewable Energy (NRE), John Anis, menekankan komitmen Pertamina NRE dalam mempercepat pengembangan energi baru dan terbarukan.
Hal ini bertujuan untuk mendukung ketahanan energi nasional serta mencapai target keberlanjutan dalam transformasi Pertamina menuju perusahaan energi berkelanjutan.
Julfi Hadi, Direktur Utama PT PGE Tbk, menambahkan bahwa Pertamina memiliki potensi geothermal yang sangat besar.
Kawah Kamojang, yang terletak pada ketinggian sekitar 1.700 meter di atas permukaan laut, bukan hanya menjadi ikon PGE dan Indonesia, tetapi juga dunia, karena merupakan salah satu dari empat lapangan uap kering di dunia.