Untuk semakin meyakinkan konsumen, Geely menjalin kolaborasi dengan Perusahaan Listrik Nasional (PLN) guna mempercepat program elektrifikasi dan pengembangan energi terbarukan. “Kolaborasi ini bertujuan mendorong adopsi kendaraan listrik serta menghadirkan pengalaman berkendara yang lebih nyaman bagi konsumen Indonesia,” tutur Victor Gao.
Baca juga : Nissan Sakura, Mobil Listrik Elegan dan Canggih, Siap Guncang Pasar Mobil Listrik Indonesia
Di Indonesia, Geely EX5 dibanderol dengan harga Rp475 juta untuk varian Pro dan Rp515 juta untuk varian Max, dengan penawaran menarik selama IIMS berupa harga Rp465 juta untuk Pro dan Rp505 juta untuk Max dari Geely Auto Indonesia, distributor resmi Geely di Indonesia.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS