URBANCITY.CO.ID – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan tidak hanya membangun rumah susun (rusun) bagi aparatur sipil negara (ASN) di Ibu Kota Nusantara (IKN), tapi juga melengkapi fasilitasnya.
Keterangan tertulis Bagian Hukum dan Komunikasi Publik Ditjen Perumahan, Kamis (15/8/2024), menyebutkan, selain membangun rusun ASN dengan konsep smart home di IKN, Kementerian PUPR juga berkolaborasi dengan sejumlah mitra menyediakan fasilitas pendukung seperti jaringan ritel, outlet bank, ekspedisi, serta ruang-ruang komunal.
Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto berharap, berbagai fasilitas umum itu menghidupkan ekosistem di lingkungan rusun, dan bisa membuat para ASN lebih betah selama tinggal dan bertugas di IKN.
“Sejumlah gerai sudah masuk ke rusun ASN seperti Indomaret, Pos Indonesia, BNI Digital Banking Cafe, dan lain-lain. Semoga hunian ASN beserta fasilitas pendukungnya itu memberikan banyak manfaat, dan menepis keraguan para ASN yang akan tinggal dan bertugas di IKN,” kata Iwan.
Baca juga: Dibangun Sangat Cepat, Rusun ASN dan TNI di IKN Dapat Rekor MURI
Gerai Indomaret di hunian pekerja IKN 2 misalnya, telah diresmikan Minggu, 11 Agustus 2024, dan gerai kedua di Rusun ASN 4 diresmikan Dirjen Perumahan, Senin, 12 Agustus 2024. Gerai ritel itu diharapkan dapat membantu ASN dan pekerja di IKN memenuhi kebutuhan sehari-hari.
