Main Gate ini bukan hanya sekedar menjadi pintu masuk, namun menjadi simbol budaya yang kuat dan mengingatkan pentingnya melestarikan budaya dan tradisi lokal di tengah-tengah modernitas.
Baca Juga: Autograph Tower, Gedung Tertinggi di Indonesia
“Main Gate dikelilingi oleh taman hijau yang menciptakan lingkungan damai dan menggambarkan kearifan lokal Bali dalam menjaga keseimbangan antara manusia dan alam,” paparnya.
Sementara itu, KEK Sanur dilengkapi dengan dua main gate, yaitu main gate By Pass dan main gate Hang Tuah. Keduanya memiliki Design Bale Kul-Kul yang ikonik.
Bukan itu saja, main gate di KEK Sanur juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas untuk mempermudah pengunjung seperti pedestrian untuk pejalan kaki, Control Point hingga Bom Check.
Pada area Bom Check, digunakan teknologi under vehicle surveilance system yang terintegrasi dengan vehicle license plate recognition system.
“Kami berkomitmen untuk menjaga warisan budaya Bali dan mengusung kearifan lokal Bali dalam pengembangan KEK Sanur, salah satunya melalui Design Main Gate dengan Bale Kul-Kul,” pungkas Ade Saputra.






