URBANCITY.CO.ID – Megawati Hangestri kembali membuktikan kelasnya sebagai salah satu pemain voli terbaik paling populer sepanjang sejarah Liga Voli Korea (KOVO V-League). Dalam pertandingan sengit melawan AI Pepper, Megawati berhasil membawa Red Sparks meraih kemenangan dengan kontribusi 35 poin. Penampilannya yang memukau tidak hanya membuat penonton terkesima, tetapi juga memantapkan posisinya sebagai pemain top di liga tersebut.
“Megawati benar-benar luar biasa. Dia adalah pemain yang sangat berpengaruh di tim ini,” ujar salah satu pengamat voli Korea.
Baru-baru ini, Megawati juga mendapat penghargaan khusus dari kanal YouTube @OFF TV yang memberikan kenang-kenangan atas dedikasinya bersama Red Sparks. Prestasinya musim ini semakin gemilang dengan total 1.500 poin, menempatkannya di peringkat ketiga dengan 764 poin.
Baca juga : Cetak 35 Poin, Fans Korea Puji Megawati Hangestri, Kecam Performa Pemain Pemain Lokal Korea
Tidak hanya itu, Megawati juga telah dua kali berturut-turut menyandang gelar MVP (Most Valuable Player). Statistik KOVO mencatat, serangannya yang tajam berhasil dilakukan 62 kali, dengan 32 di antaranya berbuah poin, ditambah 3 poin dari blocking.
Kemenangan ini juga mengantarkan Red Sparks mengambil alih posisi kedua dari Hyundai E&C Hillstate dengan 63 poin. Megawati Hangestri terus menegaskan dominasinya sebagai salah satu bintang terbesar dalam sejarah voli Korea.
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS