URBANCITY.CO.ID – Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati membuka catatan positif bagi tim Indonesia di Badminton Asia Mixed Team Championship (BAMTC) 2024 dengan meraih kemenangan dramatis atas pasangan Hong Kong, Lui Wai Chun/Fu Chi Yan, di Conson Gymnasium, Qingdao, China, Selasa (10/2). Pasangan ganda campuran ini menang tiga gim dengan skor 18-21, 21-8, 21-19.
Meski sempat tertekan di gim pertama, Rinov/Lisa berhasil bangkit dan menunjukkan performa gemilang di gim kedua dan ketiga. “Kami sempat tertekan, tapi akhirnya kami bisa mengatasinya,” ujar Rinov dalam keterangan resmi PP PBSI.
Baca juga : Thailand Masters 2025: Komang Ayu Gagal Juara, Indonesia Pulang dengan Satu Gelar
Lisa mengakui sempat kehilangan fokus, terutama saat unggul jauh di gim ketiga. “Beruntung bisa kembali menemukan ritme untuk mengambil dua poin terakhir,” kata Lisa. Dia juga mengungkapkan tekanan besar yang dirasakan sebagai bagian dari tim nasional. “Ini turnamen beregu pertama saya, rasanya pasti tegang dan penuh tekanan, tapi saya terus berjuang selama bola belum mati,” tambahnya.
Rinov menegaskan bahwa tekanan dalam turnamen beregu jauh lebih besar. “Di sini kami membawa nama satu tim, ketegangan dan tekanan pasti lebih terasa. Kami harus belajar keluar dari situasi tersebut,” ujarnya.
Kemenangan Rinov/Lisa menjadi awal yang baik bagi Indonesia di Grup B. Selain mereka, tim Indonesia juga menurunkan skuad terbaik di sektor lain. Putri Kusuma Wardani bertanding di tunggal putri melawan Yeung Sum Yee, sementara Alwi Farhan menghadapi Ng Ka Long Angus di tunggal putra. Di sektor ganda putri, Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhadapan dengan Lok Lui/Hiu Yan Tsang, sedangkan Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin melawan Law Cheuk Him/Yeung Shing Choi di ganda putra.