Dalam upaya percepatannya, Hutama Karya menggunakan teknologi BIM (Building Information Modelling) untuk membuat pemodelan fisik gedung sesuai dengan rencana, perhitungan volume material secara cepat.
Untuk monitoring sisa material yang dibutuhkan, membuat visualisasi progres proyek dalam bentuk 3 dimensi serta membantu percepatan dalam menyusun jadwal rencana dan realisasi pekerjaan.
Baca Juga: Turunkan Alat Berat, HK Group Atasi Tanah Longsor di Pariaman
RSUP Prof.I.G.N.G. Ngoerah Denpasar yang juga menjadi Rumah Sakit pendidikan tipe A ini, memiliki desain unik dengan memadukan elemen arsitektur khas Bali.
Terutama penggunaan material batu paras Jogja, teracotta dan bata press pada fasad sedangkan pada atap menggunakan ornamen celedu serta murda yang juga menambah nilai estetikanya.
Di sisi lain, Dr. dr. Ketut Ariawati, Sp. A(K) selaku perwakilan dari Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) mengapresiasi kinerja Hutama Karya dalam pelaksanaan konstruksi yang berjalan dengan baik.
“Kami berharap nantinya fasilitas baru ini dapat memaksimalkan serta memberikan nilai tambah bagi layanan kesehatan di wilayah Bali dan sekitarnya,” ujar Dr. dr. Ketut Ariawati, Sp. A(K).
Dapatkan Informasi Menarik Lainnya di GOOGLE NEWS